CINTA BERHARGA
Termenung duduk tersandar menutup lesu
Garis menepi sejalan yang hilang dalam perjalanannya
Tersudut seperti aku salah dalam menjalani hidup
Aku,,, menatap langit luas yang sedang mendung
berharap burung tiba berikan pesannya
Jam diatasku berdenting pelan mengikuti aliran waktu
Aku,,, menatap langit luas yang sekarang hujan
tak berharap lagi burung datang berikan pesan
Hujan di luar jelas sudah menghalanginya untuk datang
Ayunan berguncang tangis sedih ia keluarkan
Malaikat kecil yang berharap terbang
seolah berhenti teriring derasnya hujan yang terdengar
Aku,,, bangun bangkit usap air mataku
langkah tertatih kugapai sisa harapanku
menatap sayu berharap ia tak tahu
Malaikat kecil yang sangat indah
memandangku penuh dengan rasa haru
kutarik kulit mulut bibirku sampai ke pipi
tersenyum lepas bahagia rasaku
Aku,,, merantai semua masalahku
tegapkan hati dan mulai tak ragu
Aku,,, masih hidup untuk berjuang
Malaikat kecil masih ada tuk kubesarkan
biar masa itu terkubur dan melupakan
Malaikat kecil terima kasih tuk beri harapan
terima kasih jadi jalan baru tuk masa depan
dan arti terdalam dalam cinta yang berharga
✨✨✨๐๐๐
BalasHapusMbb suka puisinya ๐๐
BalasHapus